Selasa, 19 Oktober 2010

Kim Junsu Menerima Penghargaan Rookie dalam 16th Korea Musical Award




Pada tanggal 18 Oktober pukul 19.30, Kim JunSu mengalahkan rekan-rekannya seperti ‘Sopyonje’ Kim Tae Hoon, ‘Mozart’ Park Eun Tae, dan ‘Phantom The Opera’ Sang Jung Hyun untuk memenangkan penghargaan rookie di 16th Korea Musical Award yang diselenggarakan di KBS Hall Seoul, Korea Selatan.

Selain Kim JunSu, para aktor dari musikal ‘Billy Elliot’ yaitu Kim Se Yong, Lee Myung Ji, Im Seon Woo, dan Jeong Jin Hoo juga menerima penghargaan sebagai Best Rookie.
Kim JunSu mengatakan saat menerima award, “Mendapat kesempatan untuk menerima hadiah besar seperti ini, pertama-tama saya ingin mengucapkan terima kasih kepada Tuhanku. Saya juga ingin mengucapkan terima kasih kepada perwakilan EMK Um Hong Hyun dan semua staf dan para aktor ‘Mozart!’. Bagi saya yang belum terbiasa pentas dalam musikal, Park Eun Tae hyung mengajarkan banyak hal kepada saya sehingga saya ingin mengatakan semua ini berkat dia juga. Pada awalnya saya merasa ragu untuk menerima tawaran musikal. Ada juga berbagai masalah dengan TVXQ, tetapi saya diberi keberanian dan kekuatan oleh wakil CS ‘Mr Baek, dan juga untuk semua orang, terima kasih banyak. “



Source: sport chosun

Credit: fernyj90@yt + sharingyoochun.net

indo-trans/shared by: pinkrazy.wordpress.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar